Foto Bareng Cristiano Ronaldo, Rianti Cartwright Sukses Bikin Iri  

RIANTI CARTWRIGHT tiba-tiba membuat publik iri terhadapnya. Hal itu karena Rianti Cartwright mendapat kesempatan foto bareng dengan pesepak bola terkenal, Cristiano Ronaldo.

Siapa yang tidak mengenal sosok tampan nan berbakat, Cristiano Ronaldo? Tentunya pesepak bola itu menjadi idola para wanita di belahan dunia, termasuk para selebritas Tanah Air.

Rianti Cartwright dinilai menjadi salah satu wanita yang beruntung bisa berfoto bersama pemain dari klub Real Madrid tersebut.

Dalam foto yang diunggahnya di akun Instagramnya baru-baru ini, Rianti Cartwright terlihat tersenyum manis saat berpose bersama Cristiano Ronaldo.

Dalam perjalanannya di Spanyol, aktris Rianti Cartwright menyempatkan diri mengunjungi markas klub Real Madrid, yaitu Santiago Bernabeu. Rianti Cartwrigh juga mengabadikan foto dirinya dengan menggunakan seragam bermain Real Madrid di lapangan kebanggaan milik klub tersebut.

Dirinya juga mendapatkan kesempatan langka untuk bisa foto bersama dengan Cristiano Ronaldo. Dalam fotonya, istri Cas Alfonso Nainggolan itu dirangkul mesra oleh Cristiano Ronaldo yang kemudian memamerkan momen bahagianya itu.

“Seneng banget! #americantourister #bringbackmore,” tulis Rianti Cartwright

Unggahan Rianti Cartwright ini pun sempat dikira editan oleh warganet. Langsung saja wanita berusia 34 tahun itu membuktikannya lewat video berdurasi singkat sesaat sebelum keduanya foto bersama.

Setelah video tersebut diunggah, warganet pun mempercayai unggahan tersebut. Bahkan beberapa warganet mengaku iri dengan Rianti Cartwright.

“Wahh kk aku iri, mau foto juga sama cr7,” tulis akun @romaullykartika.

“Asik banget sih ciiiii foto bareng CR,” tulis akun @diana.dianaf.

“Congratulation kak @riantic bsa bkin netizen pda ngiri termasuk saya,” tulis akun @imam_silva07.

 ***

Sumber : liputan6

Foto : liputan6

image_pdfimage_print
Share

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *