Menu

Dark Mode
Pembangunan Taman Lapangan Yasmin Sektor 6 Capai 90 Persen Perang Dagang China-AS Mereda, Investigasi Nvidia dan Qualcomm Disetop Mahasiswa Ketahuan Nitip Absen, Minta Maaf tapi Suratnya Bikin Pakai AI Cegah Anak Terpapar Konten Berbahaya, Menkomdigi Ajak Orang Tua Melek Digital Beginilah Penampakan Antartika Kalau Semua Esnya Hilang Elon Musk Mau Ubah Satelit Starlink Jadi Pusat Data di Luar Angkasa

Headline

Tarif Jalan Tol Japek Bakal Naik. Ini Alasannya

badge-check


					Tarif Jalan Tol Japek Bakal Naik. Ini Alasannya Perbesar

Tarif Jalan Tol Jakarta-Cikampek (Japek) akan terintegrasi dengan Tol Layang Japek II (Elevated) mengalami kenaikan sebelum 12 Desember mendatang atau menjelang setahun beroperasinya Tol Layang Japek II (Elevated).

Dengan sistem integrasi ini, tarif Tol Jakarta-Cikampek naik sebesar Rp 5.000 untuk kendaraan Golongan I dengan jarak terjauh dari sebelumnya Rp 15.000 menjadi Rp 20.000.

Menurut Direktur Utama PT Jasa Marga Tbk, Subakti Syukur, jarak terjauhnya itu dikenakan tarif Rp 20.000.

Jika dikenakan pengoperasian terintegrasi, tarif rata-rata per kilometer hanya Rp 276 untuk Golongan I dan pengguna cukup melakukan sekali transaksi.
Hal berbeda jika dilakukan pengoperasian tarif terpisah antara Tol Japek dan Tol Layang Japek II (Elevated).

“Apabila dilakukan pengoperasian tarif terpisah, maka pengguna jalan perlu melakukan dua kali transaksi, yaitu di Tol Japek dan Tol Layang Japek II (Elevated),” katanya dalam konferensi pers virtual, Rabu (11/11/2020).

Subakti mengungkapkan, integrasi sistem tarif ini juga akan meminimalisasi titik transaksi dengan hanya membayar satu kali dapat melancarkan distribusi lalu lintas (lalin).

Sementara itu Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Danang Parikesit menambahkan, setiap kenaikan tarif tol yang dilakukan pemerintah telah mempertimbangkan dua aspek, yakni sisi iklim investasi dan beban masyarakat.

“Pak Menteri (Basuki Hadimuljono) juga mengingatkan dua hal tersebut harus selalu diutamakan,” ucap Danang dalam konferensi pers virtual, Rabu (11/11/2020).

Danang melanjutkan, kenaikan tarif Tol Japek juga telah melalui sosialisasi agar masyarakat dapat melakukan adjustment (penyesuaian diri).
Besaran kenaikan tarif dipastikan berjalan beriringan dengan peningkatan pelayanan di jalan tol.
Hal ini terbukti dari kehadiran dua ruas tol tersebut yang telah mengurangi tingkat kemacetan sekaligus meningkatkan efisiensi masyarakat.
Sebagaimana kajian yang telah dilakukan oleh BPJT, Direktorat Jenderal (Ditjen) Bina Marga Kementerian PUPR, serta PT Jasa Marga (Persero) Tbk.
Bahkan, kata Danang, pihaknya telah melakukan konsultasi dengan beberapa pemberi opini di masyarakat mengenai kenaikan tarif tol tersebut.

“Jadi, daya beli masyarakat tetap kita perhitungkan. Di sisi lain, kita memberikan kepastian waktu perjalanan dan kepastian waktu berusaha masyarakat yang sangat kita butuhkan pada saat pemulihan kondisi ekonomi saat ini (pandemi Covid-19),” pungkas Danang.

Sumber: Kompas.com
Editor: Adi Kurniawan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Read More

Festival Sapi Bupati Jember Cup Jadi Magnet Nasional, Gus Fawait Soroti Ketahanan Pangan dan Kemiskinan di Jember

2 November 2025 - 17:54 WIB

Sinergi DWP Kemenkop Bersama Kepul Wujudkan Program ‘Sampah Jadi Rupiah’

30 October 2025 - 18:24 WIB

Komisi Informasi Provinsi DKI Jakarta Dorong Lahirnya Perda KIP

30 October 2025 - 18:14 WIB

KLH Cabut 18 Segel, EAL Bisa Kembali Beroperasi

28 October 2025 - 21:25 WIB

Kementan jadikan Kapuas Pendongkrak Swasembada Pangan

28 October 2025 - 19:19 WIB

Trending on Headline