Harga pangan di setiap pasar tradisional biasanya akan mengalami kenaikan menjelang lebaran, natal dan tahun baru. Seperti halnya menjelang natal dan tahun baru 2024 ini, terpantau di sejumlah pasar tradisional di Kota Bogor terjadi kenaikan meskipun secara umum masih stabil. Demikian dikatakan Dirut Perumda Pasar Pakuan Jaya (PPJ) Kota Bogor Jenal Abidin, (19/12/2024).

Dalam rilis daftar harga pangan di sejumlah pasar per 19 Desember 2024, berdasarkan catatan Tim Enumerator Perumda PPJ Kota Bogor, harga beras medium di Pasar Sukasari seharga Rp13.500 per kilogram, untuk daging sapi Rp140.000 per kilogram.

“Harga daging ayam broiler Rp38.000 per kilogram, dan telur ayam broiler seharga Rp30.000 per kilogram. Adapun harga sejumlah komoditi bumbu dapur, seperti bawang merah seharga Rp60.000 per kilogram, cabe merah teropong Rp55.000 per kilogram,” kata Jenal.

Jenal menambahkan, harga cabe rawit merah Rp60.000 per kilogram dan cabe rawit hijau seharga Rp50.000 per kilogram. Untuk komoditi bahan pangan lainnya, seperti minyak goreng curah dengan harga Rp18.000 per kilogram, dan Minyakita Rp17.000  per liter.

“Secara umum harga pangan di sejumlah pasar di Kota Bogor, seperti di Pasar Sukasari terpantau stabil. Kami di Perumda PPJ Kota Bogor mengajak masyarakat untuk berbelanja di Pasar Rakyat Pasar Bersih, Belanja Nyaman, Jualan Untung. Insyaallah kami akan terus memantau harga pangan di pasar, menjelang pergantian tahun,” katanya.

pratama