Takkan Ada Artis di Pernikahan Gibran – Selvi

Surakarta Di benak banyak orang, pernikahan seorang pesohor negara identik dengan pesta pora, lengkap dengan hadirnya orang-orang berpenampilan glamor. Namun jangan bayangkan hal itu di pernikahan Gibran Rakabuming dan Selvi Ananda.

Ribuan orang memang diperkirakan akan datang ke pernikahan putra pertama Presiden Jokowi tersebut. Namun nyatanya, tak sembarang orang bisa hadir ke acara yang digelar pada tanggal 11 Juni mendatang.

 

Baca Juga: Pernikahan Gibran dan Selvi Telan Dana Rp 1 Miliar

Salah satu panitia acara pernikahan mengungkapkan bahwa tak ada artis yang diundang ke acara tersebut. Justru, yang akan menghadiri acara kebanyakan adalah masyarakat umum, yang tak lain adalah orang-orang dekat keluarga mempelai.

“Acaranya memang sederhana. Tidak ada artisnya,” ungkap Hendri, salah satu panitia acara.

 

Meski demikian, kesan high class jelas akan terlihat dengan kehadiran para pejabat tinggi negara. Untuk mengantisipasi hal yang tidak diinginkan, panitia telah mengatur kedatangan para tamu undangan agar tidak berjubel.

Akan ada tiga sesi dalam acara resepsi pernikahan Gibran Rakabuming dan Selvi Ananda. Sesi pertama dan kedua akan dihadiri masyarakat umum, sedangkan tamu kehormatan Presiden Jokowi akan hadir pada sesi ketiga.

:> Bintang

image_pdfimage_print
Share

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *