Menu

Dark Mode
Heboh Kematian Misterius Influencer Menawan Taiwan di Malaysia Sony Rilis Cloud Streaming, Main Game di PlayStation Portal Tak Perlu Konsol PS5 Lagi Bos Nvidia Yakin China Akan Kalahkan AS dalam Perlombaan AI PPATK Sebut Transaksi Judol Anjlok 57% Jadi Rp 155 Triliun Viral App Permissions Gojek Soal Contacts, Pengguna Tak Perlu Khawatir 3 Astronot China Terdampar di Antariksa, Pesawat Diduga Rusak

Bogoh Ka Bogor

Wali Kota Bogor Konsultasi Akses Batutulis dengan Wamen PU

badge-check


					Wali Kota Bogor Konsultasi Akses Batutulis dengan Wamen PU Perbesar

Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim, memaparkan rencana penanganan Jalan yang terputus di Jalan Saleh Danasasmita, Kelurahan Batutulis, Kecamatan Bogor Selatan di hadapan Wakil Menteri Pekerjaan Umum (Wamen PU), Diana Kusumastuti, Rabu (9/4/2025).

Pertemuan ini berlangsung di Kantor pusat Kementerian PU, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Dalam paparannya, Dedie Rachim menyampaikan adanya dampak bencana hidrometeorologi di area Underpass Batutulis yang merupakan Proyek Strategis Nasional. Ia menyoroti usulan untuk membuka akses jalan baru.

“Dilakukan guna menghindari risiko terulangnya kembali bencana. Hal tersebut sebagaimana rekomendasi Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional Wilayah DKI-Jabar,” ucap Dedie Rachim.

Wamen PU meminta Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor segera menyampaikan usulan teknis dan memastikan ketersediaan lahan untuk akses baru.

Agar apabila PU turut mencarikan solusi pembiayaan melalui skema Inpres Jalan Daerah, maka penanganan teknisnya dapat dipercepat.

Turut dibahas pula rencana relokasi pipa JDU milik Perumda Tirta Pakuan untuk pengamanan akses, yang diusulkan oleh Direktur Utama Perumda Tirta Pakuan, Rino Indira Gusniawan. KMF

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Read More

Dedie dan Jenal Tekankan Semangat Juang Pemuda di Sektor Pertanian

29 October 2025 - 11:39 WIB

Dedie Rachim Resmikan Jalan Penghubung Dua Kelurahan

27 October 2025 - 22:39 WIB

Pengawas Koperasi Merah Putih Diberi Pelatihan

27 October 2025 - 22:35 WIB

Dedie Rachim Apresiasi Busuratin

27 October 2025 - 08:39 WIB

Pemkot Bogor Tanamkan Kesadaran Masyarakat Lewat Aksi Bersih

24 October 2025 - 20:48 WIB

Trending on Bogoh Ka Bogor