Ratusan Kaleng Susu Digondol Maling
Sebuah ruko yang menjual aneka susu bayi dan balita di RT 02/08 Kelurahan Harjasari, Bogor Selatan, Rabu (21/10/15) dini hari tadi dibobol maling.
Mereka masuk ke dalam ruko dengan membobol rolling door, dan berhasil membawa kabur ratusan kotak kaleng susu aneka merk ternama.
Akibat kejadian itu, pemilik toko mengalami kerugian hingga belasan juta rupiah.
Menurut Dena, pemilik toko kepada kabaronline, dirinya baru mengetahui tokonya kemalingan saat akan membuka usahanya itu sekitar pukul 07.30 WIB.
“Pas saya mau buka toko, pintu rolling door sudah rusak dan terbuka. Gemboknya juga sudah nggak ada,” tutur Dena.
Selain membawa kabur susu yang dipajang di rak dan etalase, ia juga menyebutkan bahwa kawanan maling membawa juga stok susu yang masih tersimpan di dalam kardus yang berada di ruangan belakang tokonya. (D. Raditya)