Dispenda Buat Tim Khusus Pantau THM

image

Walikota Bogor Bima Arya saat melakukan sidak thm beberapa waktu lalu.

Paska ditemukan 6 thm yang diduga penyetoran pajaknya tidak sesuai dengan pendapatannya, pemerintah Kota (Pemkot) Bogor langsung membentuk tim khusus.

“Menindak lanjuti dugaan indikasi temuan itu, Pak Kadis (Dispenda, Daud Nedo Darenoh) dan Pak Wali langsung membentuk tim khusus,” ungkap Kabid Penetapan Pajak pada Dispenda Lia Kania Dewi kepada kabaronline.

Menurut Lia, nantinya tim itu akan membuat kajian dan melakukan pengawasan terhadap THM,  terutama kepada enam THM yang telah disidak secara acak (random) tersebut.

“Sejak kemarin (Kamis, 22/10/15) sampai seminggu ke depan ini tim akan melakukan monitoring untuk melihat dan mendapatkan gambaran secara nyata dari saat dilakukannya sidak waktu itu. Yaitu apakah ada temuan kurang setor pajak,” papar Lia. (D. Raditya)

image_pdfimage_print
Share

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *