Alat Berat Dikerahkan, 2 Korban Longsor Ditemukan

Setelah satu unit alat berat jenis beko dikerahkan ke lokasi longsor, di Kampung Sirnasari, Kelurahan Empang, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor, 2 dari 4 korban yang masih dalam pencarian berhasil ditemukan Tim SAR Gabungan Kamis, (16/3/2023) petang.

Jasad teridentifikasi seorang wanita bernama Cucum (50), dan selang 30 menit kemudian korban lain bernama Azam (5) ditemukan. Tangis histeris keluarga korban mewarnai proses evakuasi yang dilakukan Tim SAR Gabungan, dari lokasi longsor ke mobil ambulan.

Pencarian sempat terkendala hujan deras sekira 25 menit lamanya, hingga akhirnya tim sepakat proses pencarian 2 korban lainnya atas nama Yuli (65), M Yusuf (8 Bulan) dilanjutkan esok hari.

Sebelumnya, Komandan Regu (Danru) SAR BPBD, Kota Bogor, Maruli Sinambela mengatakan, alat berat sangat dibutuhkan dalam proses pencarian para korban, dikarenakan medan lokasi yang cukup sulit jika menggunakan cara manual.

“Ketebalan material longsor mulai dari 2 hingga 4 meter. Akan membutuhkan waktu yang lama apabila menggunakan cara manual,” kata Maruli.

Dengan kehadiran alat berat tersebut, diharapkan dapat mempercepat penemuan 2 korban jiwa lainnya yang masih tertimbun. “Dari hasil koordinasi kami dengan pihak keluarga, sudah terdeteksi keberadaan para korban sesuai posisi terakhir aktivitas mereka,” tutupnya. Yudi Budiman

image_pdfimage_print
Share

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *