Menu

Dark Mode
Heboh Kematian Misterius Influencer Menawan Taiwan di Malaysia Sony Rilis Cloud Streaming, Main Game di PlayStation Portal Tak Perlu Konsol PS5 Lagi Bos Nvidia Yakin China Akan Kalahkan AS dalam Perlombaan AI PPATK Sebut Transaksi Judol Anjlok 57% Jadi Rp 155 Triliun Viral App Permissions Gojek Soal Contacts, Pengguna Tak Perlu Khawatir 3 Astronot China Terdampar di Antariksa, Pesawat Diduga Rusak

Kabar Lifestyle

Transaksi Pakai PLN Mobile, Ribuan Pelanggan Dapat Sembako Murah

badge-check


					Transaksi Pakai PLN Mobile, Ribuan Pelanggan Dapat Sembako Murah Perbesar

Sebanyak 2.250 paket sembako murah bisa didapatkan dengan menunjukkan transaksi apapun di PLN Mobile. Dalam kegiatan bazar yang digelar PLN UID Jakarta Raya ini, 90 Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dari total 500 UMKM binaan PLN UID Jakarta Raya ikut terlibat dalam kegiatan bazar.

General Manager PLN UID Jakarta Raya, Lasiran berharap kegiatan ini dapat memenuhi kebutuhan masyarakat yang membutuhkan sembako di bulan Ramadan ini. Bazar Murah PLN Mobile dilaksanakan di 4 lokasi, yaitu di kantor PLN UID Jakarta Raya, PLN UP3 Kebonjeruk, UP3 Pondok Gede, dan UP3 Lenteng Agung. Melalui acara ini, PLN ingin mengenalkan kepada masyarakat kemudahan melakukan transaksi di PLN Mobile.

General Manager PLN UID Jakarta Raya, Lasiran mengatakan bahwa PLN Mobile merupakan _super apps_ yang menawarkan berbagai solusi untuk berbagai masalah kelistrikan. Mulai dari isi token, bayar tagihan listrik, pengaduan, keluhan, hingga tambah daya, semua bisa di PLN Mobile.

“Tinggal transaksi apapun di PLN Mobile, masyarakat bisa mendapatkan sembako dengan harga yang lebih murah. Sekarang juga sedang ada promo tambah daya, tinggal belanja 99 ribu di _market place_ PLN Mobile, pelanggan bisa tambah daya sampai 5.500 VA, dengan bayar sekitar 200 ribuan aja, yang dalam harga normal sekitar 4 jutaan, beda jauh kan,” ujar Lasiran.

General Manager PLN UID Jakarta Raya, Lasiran menambahkan bahwa bazar ini juga diselenggarakan untuk mendukung peningkatan ekonomi melalui UMKM binaan PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jaya serta untuk mendorong daya beli masyarakat sekitar.

“Kami ingin mendorong produktivitas UMKM terutama di bulan Ramadan ini. Bazar ini diharapkan dapat memberikan manfaat besar bagi UMKM serta masyarakat sekitar, salah satu langkah nyata dalam mendukung pembangunan ekonomi dan kesejahteraan di DKI Jakarta,” tutup Lasiran.

pratama

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Read More

Heboh Kematian Misterius Influencer Menawan Taiwan di Malaysia

6 November 2025 - 17:32 WIB

Sony Rilis Cloud Streaming, Main Game di PlayStation Portal Tak Perlu Konsol PS5 Lagi

6 November 2025 - 17:26 WIB

Bos Nvidia Yakin China Akan Kalahkan AS dalam Perlombaan AI

6 November 2025 - 17:19 WIB

PPATK Sebut Transaksi Judol Anjlok 57% Jadi Rp 155 Triliun

6 November 2025 - 17:10 WIB

Viral App Permissions Gojek Soal Contacts, Pengguna Tak Perlu Khawatir

6 November 2025 - 17:05 WIB

Trending on Kabar Lifestyle