Menu

Dark Mode
Heboh Kematian Misterius Influencer Menawan Taiwan di Malaysia Sony Rilis Cloud Streaming, Main Game di PlayStation Portal Tak Perlu Konsol PS5 Lagi Bos Nvidia Yakin China Akan Kalahkan AS dalam Perlombaan AI PPATK Sebut Transaksi Judol Anjlok 57% Jadi Rp 155 Triliun Viral App Permissions Gojek Soal Contacts, Pengguna Tak Perlu Khawatir 3 Astronot China Terdampar di Antariksa, Pesawat Diduga Rusak

Kabar Sport

Sumbang Emas pada Test Event Asian Games 2018, Eko Yuli Tak Jumawa

badge-check


					Sumbang Emas pada Test Event Asian Games 2018, Eko Yuli Tak Jumawa Perbesar

LIFTER andalan Indonesia, Eko Yuli Irawan, tak ingin berpuas diri dengan raihan medali emas pada test event Asian Games 2018. Eko Yuli menilai, ajang ini hanyalah sebagai pemanasan.
Eko Yuli Irawan meraih medali emas setelah mengumpulkan total angkatan 295 kg. Jumlah tersebut terdiri dari 135 kg snatch dan 160 kg clean & jerk.
Menurut Eko tolok ukur kesuksesan pada ajang sebenarnya, yaitu Asian Games, yang berlangsung pada Agustus 2018. “Ajang tes event ini bukan jadi tolok ukur,”  kata Eko Yuli dalam konferensi pers sesuai pertandingan.
“Meskipun saya berhasil meraih emas, akan tetapi lawan-lawan yang saya hadapi tadi itu kan tim junior. Sedangkan pemain senior yang akan ikut di ajang sesungguhnya. Tentu mereka berlatih di negara masing-masing,” tambahnya.
Lebih lanjut, Eko Yuli juga menilai ada peluang meraih kesuksesan pada Asian Games 2018. Rasa percaya diri itu diungkapkan melihat peta persaingan yang akan mudah karena para atlet unggulan dari Korea Selatan dan China tak turut andil dalam ajang nanti.
“Kalau peluang sendiri kan saya terbuka lebar. Sebab, atlet dari Korea Selatan dan China yang notabenenya unggulan sedang diskors,” unglap Eko Yuli.
“Atlet unggulan Korea tidak boleh ikut selama setahun, sementara China diskors dari Asian Games. Jadi, saya akan memaksimalkan kesempatan itu,” tegas peraih medali perak Olimpiade Rio 2016 itu.
***
Sumber: www.bola.com
Foto : www.bola.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Read More

Pembangunan Taman Lapangan Yasmin Sektor 6 Capai 90 Persen

3 November 2025 - 13:59 WIB

Puluhan Sekolah di Kota Bogor Ikuti SPEAK 13

22 October 2025 - 21:28 WIB

534 Siswa SD Adu Skill di Invitasi Ortad 2025

22 October 2025 - 09:28 WIB

Kementerian UMKM Lepas Kontingen Pornas Korpri XVIII ke Palembang

1 October 2025 - 23:33 WIB

Atlet Compound P’ArC Raih Medali Perak di Malaysia

29 September 2025 - 10:45 WIB

Trending on Kabar Sport