Menu

Dark Mode
Perubahan Senjata Diplomasi China, Dulu Panda Kini Huawei dan Xiaomi Komdigi Klaim Internet Indonesia Sekarang Makin Kencang Gibran Ungkap Pemerintah Ingin Cetak Santri Ahli AI, Blockchain, dan Robotik Harga Nintendo Switch 2 di Indonesia November 2025, Sekarang Segini Apple Minta Bantuan Google Bikin Siri Versi Baru yang Lebih Cerdas? 10 Bos Teknologi yang Drop Out dari Kampus dan Menjadi Miliarder

Bogoh Ka Bogor

Dilantik, Pengurus KNPI Kota Bogor Siap Sinergi Dengan Pemkot

badge-check


					Dilantik, Pengurus KNPI Kota Bogor Siap Sinergi Dengan Pemkot Perbesar

Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh elemen kepemudaan yang hadir dipelantikan Pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Bogor periode 2024–2027 di Grande Hotel Padjadjaran, Rabu (14/5/2025) malam.

Menurut Dedie Rachim, kehadiran seluruh elemen kepemudaan ini menjadi bukti kuat bahwa semangat kebersamaan dan kolaborasi lintas organisasi dari gerakan pemuda di Kota Bogor.

Mengusung tema “Pemuda Melaju untuk Membangun” merupakan tema relevan dengan dinamika zaman untuk mencerminkan semangat, progresif, gerak cepat, dan daya saing pemuda dalam merespon perubahan.

Dedie Rachim juga menuturkan, bahwa tema tersebut juga sejalan dengan semangat transformasi Kota Bogor sebagai kota yang ramah pemuda dan inovatif.

“Pemuda saat ini bukan hanya simbol masa depan, tetapi juga mitra strategis pemerintah dalam menjawab berbagai tantangan urban, seperti pengangguran, literasi digital dan finansial, krisis iklim, hingga intoleransi,” ucapnya.

Sehingga, KNPI bersama Organisasi Kemasyarakatan Pemuda dapat menjadi ruang kolaborasi lintas organisasi untuk menyatukan ide, merancang program, dan melakukan aksi nyata yang dirasakan langsung oleh masyarakat.

Senada dengan itu, Sekretaris DPD KNPI Jawa Barat, Januardi, menegaskan pentingnya peran pemuda dalam menghadapi bonus demografi yang tengah dinikmati Indonesia.

“Pemuda harus meningkatkan produktivitas diri dalam berbagai bidang. KNPI diharapkan bisa menjadi motor penggerak yang memberikan manfaat nyata bagi masyarakat dan menjadi mitra aktif pemerintah daerah,” ucapnya.

Ketua DPD KNPI Kota Bogor, Rivaldo Surya Dharmawan, mengatakan pada prinsipnya KNPI ke depanya akan siap menjadi mitra strategis pemerintah.

“Dari pelantikan hari ini kami akan melanjutkan rapat kerja daerah di mana kami akan merancang program-program kerja selama tiga tahun ke depan. Nah, gimana programnya itu yang Insyallah akan kita selaraskan dengan visi misi pak wali untuk bisa sama-sama bekerja sama dan berkolaborasi dalam program kerja untuk pembangunan anak-anak muda di Kota Bogor,” ucapnya.

Ia menambahkan, pihaknya juga menyambut baik dorongan dari Dedie Rachim serta pengurus KNPI Jawa Barat agar anak-anak muda bisa berkolaborasi dan bersinergi membangun hal positif dan berdampak kepada masyarakat. KMF

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Read More

Dedie dan Jenal Tekankan Semangat Juang Pemuda di Sektor Pertanian

29 October 2025 - 11:39 WIB

Dedie Rachim Resmikan Jalan Penghubung Dua Kelurahan

27 October 2025 - 22:39 WIB

Pengawas Koperasi Merah Putih Diberi Pelatihan

27 October 2025 - 22:35 WIB

Dedie Rachim Apresiasi Busuratin

27 October 2025 - 08:39 WIB

Pemkot Bogor Tanamkan Kesadaran Masyarakat Lewat Aksi Bersih

24 October 2025 - 20:48 WIB

Trending on Bogoh Ka Bogor