Menu

Dark Mode
Komdigi Klaim Internet Indonesia Sekarang Makin Kencang Gibran Ungkap Pemerintah Ingin Cetak Santri Ahli AI, Blockchain, dan Robotik Harga Nintendo Switch 2 di Indonesia November 2025, Sekarang Segini Apple Minta Bantuan Google Bikin Siri Versi Baru yang Lebih Cerdas? 10 Bos Teknologi yang Drop Out dari Kampus dan Menjadi Miliarder Dedie Rachim Bahas Perdagangan dan Pendidikan Bareng Dubes Malaysia

Kabar Sport

UIKA Champions League 2023 Ditutup

badge-check


					UIKA Champions League 2023 Ditutup Perbesar

Wakil Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim menutup turnamen futsal antar pelajar Universitas Ibn Khaldun (UIKA) Champions League 2023 di GOR Padjajaran, Senin (30/1/2023) sore. Terhitung dengan tahun ini, kompetisi sudah memasuki tahun keenamnya.

“Saya terus terang kagum dengan UIKA, pasca pandemi masih bisa menyelenggarakan event seperti ini. Untuk itu saya juga ingin generasi muda Bogor, untuk nanti ke depan bisa sekolah juga melanjutkan studi jadi mahasiswa di UIKA,” ungkap Dedie dalam sambutannya.

Pesannya kepada para pelajar, Dedie menitipkan dalam kompetisi pasti ada yang menang dan kalah. Sehingga, sportivitas atau fair play menjadi pegangan utama dalam setiap kompetisi. Hentikan dan jauhi tawuran antar sesama pelajar.

“Mudah – mudahan dapat terus dilanjutkan kegiatan – kegiatan yang positif di Kota Bogor dalam rangka membina generasi muda menjadi lebih baik, bermanfaat bagi nusa dan bangsa,” sambungnya.

Di tempat yang sama, Rektor Universitas UIKA, Endin Mujahidin menambahkan bahwa semua peserta adalah pemenang. Asal menjunjung tinggi sportivitas dan menyajikan pertandingan yang luar biasa.

“UIKA Champions League adalah kegiatan untuk membangun sportivitas di kalangan para pelajar. Oleh karena itu, kita harus sportif, menghargai yang menang, menghargai juga yang kalah karena sudah berusaha maksimal,” pesannya.

Rektor juga sampaikan terima kasih kepada Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor yang sudah senantiasa terus mendukung setiap kegiatan UIKA.

“UIKA sekarang ini indeksnya menduduki ranking 54 se-Indonesia. Kalau agama Islam-nya kemarin menyabet empat penghargaan sebagai juara satu di tahun 2023. Insya Allah kita akan lebih maju lagi, salah satunya adalah dukungan dari Pemkot Bogor,” kata Endin. kominfo/*

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Read More

Pembangunan Taman Lapangan Yasmin Sektor 6 Capai 90 Persen

3 November 2025 - 13:59 WIB

Puluhan Sekolah di Kota Bogor Ikuti SPEAK 13

22 October 2025 - 21:28 WIB

534 Siswa SD Adu Skill di Invitasi Ortad 2025

22 October 2025 - 09:28 WIB

Kementerian UMKM Lepas Kontingen Pornas Korpri XVIII ke Palembang

1 October 2025 - 23:33 WIB

Atlet Compound P’ArC Raih Medali Perak di Malaysia

29 September 2025 - 10:45 WIB

Trending on Kabar Sport