Hari ini Pipa Pdam di Bojong Koneng Dilas

Caption: petugas Pdam tengah melakukan flushing air

PDAM Tirta Pakuan Kota Bogor telah menyusun rencana relokasi pipa AC 18“ di area longsor Kampung Bojong Koneng Desa Ciherang Pondok Kecamatan Caringin Kabupaten Bogor. Sebanyak 25 batang pipa HDPE 18” (sebagai pengganti pipa AC) sudah tersedia dan segera diangkut menuju area relokasi.

Direktur Teknik PDAM Tirta Pakuan Kota Bogor Syaban Maulana mengatakan pihaknya akan memindahkan pipa AC 18” sepanjang 150 meter dan menggantinya dengan pipa baru jenis HDPE 18”. PDAM telah berkoordinasi dengan pengembang proyek jalan Tol Bocimi untuk memudahkan mobilisasi dan pengangkutan pipa ukuran besar itu.

“Alhamdulillah, kita sudah diberi akses oleh pengembang Bocimi untuk pengiriman truk-truk pengangkut pipa HDPE 18”. Hanya untuk masuk ke area relokasi, pipa tidak bisa masuk karena hanya ada jalan setapak sepanjang 600 meter yang licin saat hujan,” kata Syaban di sela-sela meninjau area relokasi.

Syaban menerangkan, proses mobolisasi 25 pipa HDPE itu akan melibatkan warga sekitar untuk mempercepat proses pengerjaan. “Berat pipa 216 kilogram perbatang. Bayangkan ini ada 25 batang, yang harus diangkut dari tempat pemberhentian truk ke lokasi relokasi sepanjang 600 meter. Tidak pakai alat bantu, hanya diangkut ramai-ramai oleh warga dan pihak kontraktor,” kata Syaban.

Jika seluruh pipa sudah berada di area relokasi, pengerjaan pemindahan pipa itu akan langsung dilaksanakan. “Besok (Sabtu, 7/10/2017) akan langsung dilakukan pengelasan,” tutup dirtek.

Sementara itu perwakilan PDAM mengunjungi lokasi longsor di Kampung Bojongkoneng Desa Ciherang Pondok Kecamatan Caringin Kabupaten Bogor, Jumat (6/10/2017).

Tim PDAM Tirta Pakuan Kota Bogor dipimpin Sekretaris Perusahaan Rinda Lilianti tiba di lokasi pada pukul 09:00. Rinda didampingi Kepala Sub bagian Humas dan Sosial Nerry Agustina, Kepala Sub Bagian Administrasi dan Arsip Nita Dwiyanti langsung menemui tokoh masyarakat dan aparat daerah setempat.

“Atas nama perusahaan, kami turut prihatin atas musibah tersebut. Kami pun turut berbelasungkawa atas jatuhnya korban jiwa atas nama Bapak Adul. Mudah-mudahan ini jadi perhatian kita semua,” kata Rinda.

Rinda pun menyampaikan rencana PDAM yang akan merelokasi pipa AC 18” yang lokasinya tidak jauh dari area longsor. Langkah relokasi ditempuh untuk menghindari pipa transmisi jalur sumber mata air Tangkil itu tergerus oleh longsor susulan yang dapat terjadi suatu saat.

“Tahapan relokasi sudah dilakukan. Mudah-mudahan tidak terlalu lama, karena pelanggan sudah sangat membutuhkan pasokan air. Relokasi pipa (di area Bojongkoneng) merupakan langkah PDAM untuk meningkatkan pelayanan pelanggan. Bayangkan kalau pipa itu tidak dipindah, lalu ada longsor susulan yang menggerus pipa kita, maka kerugian lebih besar akan dialami PDAM dan pelanggan,” tutup Rinda.

Sumber pdamkotabogor.go.id

image_pdfimage_print
Share

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *