Mensos Kunjungi Bocah Penderita TB Tulang dan Paru di Ciawi

Menteri Sosial (MENSOS) Republik Indonesia Tri Rismaharani akhirnya bisa bertemu dengan Agil, bocah penderita TB Paru dan TB Tulang asal Desa Sukajaya,Kecamatan Sukajaya, Kabupaten Bogor di RSUD Ciawi, Kamis (16/11/2021).
Dalam kunjungannya tersebut, Risma turut didampingi oleh Dirut RSUD Ciawi dr Tsani Musyafa beserta jajaran, serta CEO Kitabisa.com Alfatih Timur.
Menurut Risma, awalnya dia tidak mengetahui soal Aguil, namun berkat media monitoring pihaknya bisa bertemu dengan Agil.
“Saya berterimakasih kepada teman-teman media. Karena berkat monitoring media kami bisa bertemu dengan Agil. Kedua saya ucapkan terimakasih kepada RSUD Ciawi terutama Dokter yang sudah merawat Agil. Kondisi Agil saat ini masih terus dilakukan pengawasan. Agil tidak bisa selesai sekali operasi,” katanya.
Agil ini yatim piatu, kata Risma, sehingga ia kesulitan dana. AKibatnya kondisinya makin parah. Kemensos berjanji akan melakukan pengawalan dan akan mengawasai agil terus menerus.
“Dia yatim piatu, kakanya putus sekolah. Kami juga akan bantu kakanya kembali ke sekolah,” tambahnya.
Kami, tambah Risma, komunikasi dengan Kitabisa.com untuk kelanjutan penyembuhan Agil. Alhamdulilah terkumpukl dana dari para donatur.
CEO Kitabisa.com Alfatih Timur mengatakan, dana yang terkumpul langsung disalurkan. “Dana yang terkumpul sebesar 94.554.830 dari 1.000 donatur yang menyalurkan bantuannya lewat website,” tambahnya.
Ia pun menjelaskan, pihaknya akan membantu Kementrian Sosial dalam melakukan pendampingan terus.
“10 bulan kedepan kita bantu pendampingan terus di bawah pendampingan Kemensos dan RSUD. Mulai dari biaya pengobatan, biaya operasional, dan biaya yang dibutuhkan Agil,” imbuhnya.
Penulis/videografer Asol
Editor Aldho Herman